Wednesday, 12 September 2012

Mendadak Galau

Aku MENDADAK GALAU karena ada sesuatu yang mengusik pikiranku
Galau setelah memikirkan murid-muridku terdahulu
Masih teringat ketika mereka masih kecil dan unyu-unyu berlarian pergi mengaji di TPQ kampungku
Masih teringat juga ketika mereka dengan lantang, pintar dan cerdas membaca ayat-ayat Al-Quran
Baru 3 bulan yang lalu aku melihat mereka pulang membawa Al-Quran sepulang mengaji dengan riang dan santun memakai busana muslim.
Rasanya bangga sekali masih ada secercah Islam di tengah kampung yang semrawut ini

Monday, 20 August 2012

Tips Puasa Bagi Ibu Menyusui

Alhamdulillah kita tahun ini masih diberi kesempatan untuk menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan. Semoga ibadah puasa kita diterima oleh Alloh SWT.  Puasa merupakan kewajiban bagi umat Islam di seluruh dunia tanpa terkecuali, karena merupakan ibadah yang langsung tertuju kepada Alloh, dan hanya Alloh yang mengetahui ibadah kita. Bagi muslimah kewajiban puasa tidak bisa full sebulan karena ada izin syar'i yang menghalangi. Tapi mereka bisa mengisinya dengan banyak berdzikir kepada Alloh agar tidak kosong dan akan tetap mendapat keberkahan di bulan Ramadhan. Ibu hamil dan ibu menyusui juga bisa mendapat keringanan untuk tidak berpuasa. Bagi ibu menyusui apabila tidak kuat menjalankan puasa maka hukumnya seperti orang yang sakit sehingga cukup mengganti puasa yang ditinggalkan saja, namun bila khawatir pada bayi yang disusuinnya maka ibu menyusui wajib mengganti puasa dan membayar fidyah. Bagi saya selama masih kuat dan tidak berpengaruh pada bayi sebaiknya melakukan ibadah puasa dengan mengatur pola makan agar ibu dan bayi tetap sehat selama berpuasa. Berikut ini saya sharing sedikit bagaimana menjalankan ibadah puasa ketika dalam keadaan menyusui.
  • Ketika sahur : Makan sahur sangat dianjurkan untuk menunjang kekuatan kita sehari penuh, bagi ibu menyusui mengakhirkan sahur membantu mencukui asupan energi selama puasa. Banyak makan karbohidrat, sayuran, minum air putih yang banyak, ditambah dengan meminum susu untuk menambah gizi ASI. Meski terkadang kita agak malas makan ketika sahur, tapi harus dipaksakan karena akan berpengaruh denganproduksi ASI kita.

Wednesday, 15 August 2012

Membiasakan Thoharoh Sejak Usia Dini

Thoharoh menurut bahasa adalah pembersihan atau penyucian, sedangkan menurut istilah adalah membersihkan diri dari najis (kotoran) dan hadast. Bagi seorang muslim, thoharoh sangat dianjurkan dan menjadi syarat sahnya suatu ibadah. Dalam praktik sehari-hari terkadang banyak orang yang meremehkan hal ini dan dianggap tidak begitu penting, dan tidak sedikit orang yang lupa akan tata cara bersuci karena mungkin hanya pelajaran SD yang lewat begitu saja. Pembelajaran tentang thoharoh sudah diajarkan di sekolah-sekolah pada pelajaran al-Islam atau pada madrasah-madrasah yang lebih memperdalam mengenai hal ini. Apabila hanya sekedar materi tanpa adanya praktikum, maka bisa kita lihat sendiri banyak orang yang melalaikannya, bahkan siswa yang notabene sudah belajar Thoharoh di sekolah masih saja salah dalam melakukan Thoharoh. Hal ini kemungkinan tidak langsung dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari dan tidak adanya dukungan dari orang tua.

Sunday, 22 July 2012

Aplikasi Pengontrol Lampu Sederhana dengan CGI

Pada kesempatan ini saya akan menuliskan langkah-langkah membuat aplikasi pengontrol lampu menggunakan CGI yang merupakan dokumentasi untuk tugas perkuliahan saya. CGI (Common Gateway Interface) merupakan program yang bisa menghubungkan beberapa program aplikasi pada halaman web, misalnya antara HTML yang menjadi standar pemrograman web dengan database atau yang lain. Bahasa yang sering digunakan dalam CGI adalah C++.
Untuk aplikasi sederhana ini membutuhkan beberapa aplikasi pendukung, yaitu :
  1. Visual C++ sebagai IDE
  2. Mozila Firefox sebagai web browser
  3. XAMPP 1.7.3 sebagai web server
  4. Adobe Dreamweaver sebagai  web page editor
  5. com0com sebagai simulator penghubung 2 port dalam 1 komputer
  6. Hyperterminal untuk komunikasi data melalui serial com port

Wednesday, 23 May 2012

Mengatasi Bayi yang Gumoh

Gumoh merupakan istilah yang digunakan oleh masyarakat Jawa untuk mengatakan muntah pada bayi. Gumoh merupakan proses keluarnya cairan putih seperti susu dari mulut bayi dan terkadang dari hidung. Biasanya gumoh terjadi setelah bayi diberi ASI atau air minum. Bagi ibu muda seperti saya, terkadang gumoh membuat kita tegang dan panik untuk mengatasinya. Kata orang tua terdahulu , gumoh terjadi karena si Ibu bayi memakan makanan yang terlalu panas. Hal itu saya ikuti karena emang tidak baik makan makanan yang terlalu panas sehingga setiap akan makan nasi harus didinginkan terlebih dahulu. Akan tetapi meski saya sudah tidak makan makanan panas, ternyata bayi saya tetap saja gumoh -nah lo...hehehe....

Wednesday, 9 May 2012

Membuat kalkulator sederhana menggunakan php

Kali ini saya akan sedikit sharing tentang bagaimana membuat kalkulator menggunakan script php. Pertama kita buka terlebih dahulu teks editor dalam hal ini saya manggunakan eclips helios untuk menuliskan script php yang akan saya buat. Kemudian ketik kode di bawah ini :